-->

Tuesday, January 26, 2016

Pengertian dan Manfaat Jaringan Komputer

Assalamua'laikum

Pcroman - Pada kali ini pcroman akan membagikan postingan tentang Pengertian dan Manfaat Jaringan Komputer.

Sebenarnya kita sering mendengar Jaringan Komputer,  Namun belum paham apa itu jaringan komputer, maka dari itu pcroman akan membantu mengenalkan apa itu Jaringan Komputer.

Pengertian Jaringan Komputer

Jaringan Komputer

Jaringan komputer adalah sebuah sistem yang saling terhubung dari satu komputer ke komputer lainnya melalui media transmisi, bisa itu menggunakan internet atau lainnya sehingga dari komputer satu & lainnya tersebut bisa berbagi data aplikasi, file atau perangkat keras dengan cepat & efisien.

Jadi jika disimpulkan tentang pengertian jaringan komputer adalah sebuat tranmisi tertukaran antar komputer baik itu berupa file atau data dengan cepat dengan saling terhubung melalui jaringan yang sudah diatur dan ditentukan. 

Dengan Jaringan Komputer ini manusia lebih mudah dalam melakukan pekerjaan, bahkan lebih cepat dari pada menggunakan cara lain. Karena melalui jaringan komputer ini pertukaran data & file akan lebih cepat tanpa adanya ruang & waktu. Ini salah satu dari keuntungan menggunakan jaringan komputer.

Jika tidak ada jaringan komputer mungkin bisa dibayangkan betapa lama data yang kita inginkan & berapa lama kita menunggu data yang di kirim dari orang lain. 

Belum lagi tetang waktu, mungkin tanpa adanya jaringan sudah bisa kita pastikan semuanya akan bekerja sangat lambat & membosankan.

Manfaat Jaringan Komputer Untuk Manusia

Jika kita bicara tentang manfaat dari jaringan komputer sangat banyak sekali untuk pekerjaan atau pun lainnya. Berikut ini adalah beberapa manfaat dari jaringan komputer bagi kehidupan manusia.

  • Melalui jaringan komputer, kita lebih mudah untuk mengakses file yang kita miliki sekaligus file dari orang lain yang telah diseberluaskan melalui suatu jaringan, contohnya jaringan internet.
  • Manfaat berikutnya kita bisa melakukan proses pengiriman data yang sangat cepat dan efisien, hal ini akan mempermudah kita dalam suatu pekerjaan.
  • Dengan jaringan komputer akan membantu seseorang berhubungan dengan orang lain antar negara dengan mudah.
  • Melalui jaringan komputer kita juga dapat mengirim teks, gambar, audio atau video secara real time & live time dengan bantuan jaringan.
  • Kita mudah untuk akses berita atau informasi dengan sangat mudah melalui jaringan internet karena internet sendiri merupakan salah satu jaringan komputer.
  • Kemudahan lainnya dari jaringan komputer ini sebagai contoh kita ambil dari komputer jaringan di kantor yang terhubung dengan pegawai. Untuk mencetak data melalui printer, tidak harus setiap komputer memiliki printer sendiri, namun hanya dengan menggunakan satu printer saja bisa mencetak dari semua komputer yang ada di kantor tersebut.

Demikian artikel ini, semoga dapat bermanfaat buat pengunjung blog ini, jangan lupa share untuk memberi manfaat kepada banyak orang.

Baca juga artikel yang bermanfaat tentang Pengertian Internet.

0 comments

View MoreHOTTEST ARTICLES